GAMBARAN Metaserkaria Fasciolopsis buski PADA TERATAI DI DESA SUNGAI KATAPI RT 04 KABUPATEN HULU SUNGAI UTARA TAHUN 2022

Irwina, Irwina (2022) GAMBARAN Metaserkaria Fasciolopsis buski PADA TERATAI DI DESA SUNGAI KATAPI RT 04 KABUPATEN HULU SUNGAI UTARA TAHUN 2022. Diploma thesis, Universitas Borneo Lestari.

[thumbnail of COVER.pdf] Text
COVER.pdf

Download (503kB)
[thumbnail of ABSTRAK.pdf] Text
ABSTRAK.pdf

Download (156kB)
[thumbnail of BAB I.pdf] Text
BAB I.pdf

Download (302kB)
[thumbnail of BAB II.pdf] Text
BAB II.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (827kB)
[thumbnail of BAB III.pdf] Text
BAB III.pdf

Download (308kB)
[thumbnail of BAB IV.pdf] Text
BAB IV.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (250kB)
[thumbnail of BAB V.pdf] Text
BAB V.pdf

Download (150kB)
[thumbnail of DAFTAR PUSTAKA DAN LAMPIRAN.pdf] Text
DAFTAR PUSTAKA DAN LAMPIRAN.pdf

Download (1MB)

Abstract

Fasciolopsis buski merupakan cacing trematoda terbesar yang menginfeksi manusia, terjadi melalui konsumsi tanaman air mentah atau kurang matang yang terkontaminasi dengan metaserkaria. Telur cacing keluar bersama feses penderita menetas menjadi larva mirasidium mencari hospes perantara I yaitu keong air tawar dilanjutkan pada tumbuhan air sebagai hospes perantara II yang kemudian akan tumbuh menjadi larva infektif yang disebut metaserkaria. Fasciolopsiasis merupakan penyakit kecacingan yang disebabkan oleh Fasciolopsis buski dan merupakan program berkelanjutan dari WHO. Sebagian besar wilayah di Kab. HSU terdiri dari dataran rendah dan digenangi oleh lahan rawa yang banyak ditumbuhi tanaman air seperti teratai, eceng gondok dan kangkung. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui kontaminasi metaserkaria pada Teratai di Desa Sungai Katapi RT 04 Kabupaten Hulu Sungai Utara. Jenis Penelitian ini adalah Survey Deskriptif dengan rancangan penelitian Cross Sectional. Pengambilan sampel menggunakan metode Random Sampling dan dipilih titik fokus ditempat warga biasa memetik dengan 21 titik pengambilan sampel. Pemeriksaan sampel teratai menggunakan metode natif yang dapat mengidentifikasi hampir seluruh stadium parasit salah satunya adalah metaserkaria yang berbentuk kista. Berdasarkan hasil penelitian ditemukan hasil negatif pada batang Teratai dan hasil negatif pada umbi Teratai. Hal ini dapat dikarenakan faktor eksternal pada saat musim hujan dimana arus sungai menjadi deras, sedangkan hampir semua bentuk infektif Fasciolopsis buski siklus hidupnya berada di perairan rawa dengan air yang tenang.

Item Type: Thesis (Diploma)
Uncontrolled Keywords: Fasciolopsis Buski, Fasciolopsiasis, Metaserkaria, Tanaman Air, Teratai.
Subjects: R Medicine > R Medicine (General)
Divisions: Faculty of Medicine, Health and Life Sciences > School of Medicine
Depositing User: Unnamed user with email [email protected]
Date Deposited: 24 Jun 2024 06:05
Last Modified: 24 Jun 2024 06:05
URI: http://repository.unbl.ac.id/id/eprint/136

Actions (login required)

View Item
View Item